in

Obat Gagal Ginjal Akut di Jateng Ditujukan Langsung ke RS

Ilustrasi. Foto: dok

SEMARANG (Jatengdaily.com) – Pengiriman obat gagal ginjal akut dari Kemenkes dikelola tim Dinkes Jateng dan ditujukan ke RSUP dr Kariadi Semarang. Pihak Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Jawa Tengah tidak dilibatkan dalam pengiriman obat gagal ginjal akut ke rumah sakit di Jateng.

“Jenis obatnya fomepizole. Dan mungkin langsung dikirim ke pihak rumah sakit. IDAI tidak dilibatkan, maka kita tidak ada info lanjutan berkaitan pengiriman obat penawar obat gagal ginjal akut,” kata Sekretaris IDAI Jateng, dr Choirul Anam, Senin (7/11/2022).

Dia menyebut fomepizole merupakan obat untuk menyembuhkan penyakit gagal ginjal akut. Obat tersebut masuk kategori antidotum (penangkal racun) etilen glikol.

“Nanti coba saya cek di Kariadi apakah sudah ada atau tidak. Kalau yang dimaksud obat antidotum etilen glikol, ya emang fomepizole itulah obatnya. Kalau benar kita bersyukur karena obat itu mahal. Cuman sulit dicari,” ungkapnya.

Sampai saat ini, pihak IDAI masih menggunakan rekomendasi dari pengurus IDAI pusat dalam rangka pencegahan penyakit gagal ginjal akut. Rekomendasi yang diikuti yaitu dengan cara mengimbau masyarakat terutama para orang tua agar membatasi anaknya mengonsumsi obat-obatan dari produk sirup.

“Sama seperti rekomendasi pusat. Untuk sementara obat sirup dibatasi. Terutama yang belum dinyatakan aman oleh BPOM,” ujarnya.

Pihak RSUP dr Kariadi Semarang menjadi salah satu rumah sakit negeri yang mendapatkan kiriman obat penawar untuk penyakit gagal ginjal akut. Pengelola rumah sakit tersebut sudah mengajukan permintaan pengiriman empat vial obat penawar gagal ginjal akut kepada Kemenkes.

“Kalau obat ini sampai dengan sekarang belum tersedia di Kariadi. Tapi sudah proses pengajuan ke Kemenkes, tetapi belum datang. Ada 4 vial,” kata Koordinator Hukum, Organisasi dan Hubungan Masyarakat (Humas) RSUP dr Kariadi Semarang, Vivi Vira Viridianti. adri-yds

Written by Jatengdaily.com

Mengendarai Hyundai Stargazer, Penumpang Terasa Nyaman dan Dimanjakan

Kapolda Jateng Tegas Tindak Anggota yang Selingkuh