Jateng Siap jadi Provinsi Pionir Energi Surya

2 Min Read
Jarwanto

SEMARANG (Jatengdaily.com) -Provinsi Jateng memiliki potensi energi surya 4,05kWh/kW per hari,di atas rata-rata Indonesia(3,75kWh/kWp). Apabila potensi ini dimanfaatkan dalam bentuk pembangkit listrik surya atap yang diharapkan dapat membantu Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dalam mencapai target Rencana Umum Energi Daerah (RUED)tahun 2020 sebesar11,60%.

Jateng juga merupakan provinsi pertama yang menyelesaikan Rencana Umum Energi Daerah (RUED). Di samping pengembangan energi surya menjadi salah satu bagian rencana strategis (renstra) DinasESDM ProvinsiJawaTengah.

“Pemerintah Provinsi Jawa Tengah memiliki komitmen dan rencana mengembangkan energi bersih dengan memanfaatkan energi surya.Selain direncanakan dalam RUED dan rencana strategis (renstra) Dinas ESDM Provinsi Jawa Tengah ;Gubernur Jawa Tengah sendiri telah mengeluarkan Surat Edaran Gubernur untuk pemanfaatan rooftop solar dibangun pemerintah, publik,komersial,dan industri guna mendoronga akselerasi pemanfaatan energi surya di Jawa Tengah.Beberapa dinas juga telah menganggarkan pembiayaan untuk instalasi rooftop solar tahun depan,” ujar Dr.Ir. Sujarwanto Dwiatmoko,M.Si. ,Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Provinsi Jeteng JawaTengah.

Dengan potensi energi surya yang ada serta semangat pengembangan energi baru terbarukan oleh Gubernur Jawa Tengah dan jajaran Dinas ESDM, Provinsi Jawa Tengah dapat menjadi pionir dan pemimpin dalam pemanfaatan energi surya dalam bentuk pembangkit listrik surya atap (PLTS atap).

Institute for Essential Services Reform (IESR) memberikan dukungan kepada Pemerintah Provinsi Jawa Tengah untuk mewujudkan hal tersebut dalam bentuk kerja sama asistensi teknis, kajian kebijakan dan regulasi, survei pasar dan pengembangan kapasitas paraperencana energi di tingkat provinsi dan kabupaten/kota.

Dukungan asistensi teknis dari IESR kepada Pemerintah Provinsi Jawa Tengah akan dituangkan dalam bentuk Nota Kesepahaman antara Dinas ESDM dengan IESR.

“Kami melihat Pemerintah Provinsi Jawa Tengah memiliki komitmen tinggi untuk mengembangkan energi terbarukan, khususnya energi surya,untuk memenuhi kebutuhan energi listrik yang terus meningkat.Sebagai lembaga think-tank Indonesia di bidang energi dan lingkungan, IESR sangat mendukung pelaksanaan komitmen Pemerintah Provinsi Jawa Tengah ini dan mengakselerasinya,”kata Fabby Tumiwa, Direktur Eksekutif IESR pada acara Seminar Jawa Tengah Solar Revolution 2019, di kantor ESDM Provinsi Jateng, Selasa (17/9). st
.

0
Share This Article
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Privacy Preferences
When you visit our website, it may store information through your browser from specific services, usually in form of cookies. Here you can change your privacy preferences. Please note that blocking some types of cookies may impact your experience on our website and the services we offer.