Polri dan Saksi Ahli Periksa Kasus Pembuat Foto Stupa Candi Borobudur Mirip Jokowi

1 Min Read
Kombes Gatot Repli Handoko. Foto: Humas Polri

JAKARTA (Jatengdaily.com)- Penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber (Dit Tipidsiber) Bareskrim Polri masih menyelidiki kasus foto stupa Candi Borobudur yang diedit mirip Presiden Joko Widodo. Salah satunya dengan memeriksa sejumlah saksi ahli.

“Sampai saat ini penyidik Ditsiber masih terus melakukan penyelidikan, di antaranya meminta keterangan para saksi ahli dan saksi-saksi lainnya,” kata Kabagpenum Divhumas Polri Kombes Gatot Repli Handoko kepada wartawan, Senin (27/6/2022), dilansir dari laman polri.

Polisi juga tengah melakukan profilling pembuat foto tersebut.

Kendati demikian, dirinya belum bisa memastikan siapa saja yang dimintai keterangan oleh penyidik terkait kasus tersebut.

“Belum ada update siapa yang dimintai keterangan penyidik,” ujarnya. she

 

0
Share This Article
Privacy Preferences
When you visit our website, it may store information through your browser from specific services, usually in form of cookies. Here you can change your privacy preferences. Please note that blocking some types of cookies may impact your experience on our website and the services we offer.