in

194 Desa di Pati Berpotensi Alami Kekeringan, 58 Diantaranya Mengkhawatirkan

Bantuan air bersih bagi warga di pati. Foto: Diskominfo Pati

PATI (Jatengdaily.com)– Pemerintah Kabupaten Pati melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), telah memberikan bantuan air bersih kepada warga Desa Kalimulyo Kecamatan Jakenan. Desa tersebut merupakan wilayah sulit air yang beberapa waktu terakhir mengalami kekeringan.

Penjabat (Pj) Bupati Pati Henggar Budi Anggoro menyampaikan, bantuan tersebut sebagai upaya membantu masyarakat yang kekurangan air bersih. Dia terus mendorong pihak lain, untuk ikut memberikan bantuan bagi warga yang membutuhkan air bersih.

“Karena untuk droping air ini tidak hanya mengandalkan dari BPBD, tetapi dari beberapa elemen masyarakat, dari CSR, dan kemarin ada juga dari PG Pakis dan PG Trangkil (memberikan bantuan),” jelas Henggar, di sela-sela penyaluran air, dilansir dari laman humas Prov Jateng, Jumat (1/9/2023).

Dia menambahkan, di Kabupaten Pati terdapat 194 desa yang berpotensi terjadi kekeringan. Dari jumlah tersebut, ada 58 desa yang kondisinya mengkhawatirkan dan diperlukan akselerasi penanganan.

Warga Desa Kalimulyo, Gunarso, mengungkapkan, kekeringan di desanya sudah berlangsung tiga minggu. Dia mengapresiasi bantuan air bersih dari pemkab, dan berharap bantuan itu terus ditambah. Gunarso juga meminta debit air PDAM ditambah, agar warga tidak perlu mengantre air hingga malam hari. she

Written by Jatengdaily.com

Dapat Seragam Gratis, Anak SD/MI dan SMP/MTs di Wonogiri Tak Perlu Beli Lagi

Ganjar Raih Penghargaan News Maker Terbaik Nasional