Perguruan Tinggi Didorong Beri Pengakuan SKS bagi Peserta MBKM

2 Min Read
Ilustrasi perkuliahan. Foto: dok

JAKARTA (Jatengdaily.com)- Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemendikbudristek, Sri Suning Kusumawardani, mendorong perguruan tinggi untuk memberikan pengakuan hasil pembelajaran para mahasiswa yang mengikuti Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), salah satunya melalui mata kuliah Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) PMM, dalam bentuk satuan kredit semester (SKS).

“Penting bagi kita untuk memastikan bahwa pelaksanaan program PMM berjalan dengan lancar dan optimal. Pengakuan sks menjadi salah satu pijakan penting dalam mengukuhkan hasil pembelajaran mahasiswa dalam Program PMM,” kata Sri Suning dalam keterangannya dikutip dari laman Infopublik, Sabtu (16/9/2023).

PMM sendiri merupakan salah satu program unggulan atau program flagship dalam kerangka kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), yang memberikan hak kepada mahasiswa untuk belajar di luar program studi atau perguruan tinggi tempat mahasiswa menempuh pendidikan.

Program PMM memfasilitasi mahasiswa untuk mengikuti pertukaran mahasiswa dalam negeri selama satu semester dari satu klaster pulau ke klaster pulau lainnya yang memberikan pengalaman kebinekaan melalui keikutsertaan dalam kegiatan Modul Nusantara, mata kuliah, dan berbagai aktivitas terkait yang mendapatkan pengakuan hasil pembelajaran hingga 20 SKS.

Keikutsertaan mahasiswa dalam program ini memberi manfaat berupa penguatan dan/atau perluasan kompetensi, wawasan kebangsaan, cinta tanah air, serta peningkatan pemahaman tentang kebinekaan dan toleransi.

Mahasiswa diharapkan akan memiliki pemahaman yang luas tentang keragaman budaya, adat istiadat, suku bangsa, bahasa, dan berbagai potensi kekayaan sumber daya serta potensi lainya yang dimiliki oleh bangsa dan negara. she

0
Share This Article
Privacy Preferences
When you visit our website, it may store information through your browser from specific services, usually in form of cookies. Here you can change your privacy preferences. Please note that blocking some types of cookies may impact your experience on our website and the services we offer.