in

BKKBN Jateng akan Revitalisasi IPKB

Eka Sulistia Ediningsih

SEMARANG (Jatengdaily.com) – Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Provinsi Jawa Tengah akan melakukan revitalisasi Ikatan Penulis Keluarga Berencana (IPKB) di wilayahnya. Upaya ini harus dilakukan, karena beberapa tahun terakhir ini IPKB terkesan vakum, tidak ada kegiatan.

Kepala Perwakilan BKKBN Jawa Tengah Eka Sulistia Ediningsih mengatakan, upaya revitalisasi IPKB Jawa Tengah yang beranggotakan wartawan dan penulis itu akan dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan Penguatan Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting di Hotel Wimarion, Jalan Wilis, Semarang, Rabu, 20 Maret 2024.

Menurut Eka, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemitraan dengan media massa dalam menyebarluaskan informasi tentang program Bangga Kencana. Selain itu juga untuk memperkuat wawasan dan pemahaman tentang arah dan kebijakan program Bangga Kencana, terutama percepatan penurunan stunting.

Sebagai narasumber dalam kegiatan itu, selain Eka sendiri adalah Ketua Umum Satupena Jawa Tengah Gunoto Saparie dan Kepala Biro LKBN Antara Jateng Teguh Imam Wibowo.

Gunoto Saparie yang juga mantan Ketua IPKB Jawa Tengah menyambut baik dan mengapresiasi langkah BKKBN Jateng tersebut. IPKB yang beranggotakan para wartawan dan penulis itu seharusnya merupakan mitra strategis bagi BKKBN untuk memasyarakatkan program dan kegiatan pembangunan keluarga berencana.St

Written by Jatengdaily.com

Banjir Meluas di 13 Kecamatan, Bupati Tetapkan Status Demak Tanggap Darurat Bencana

PELNI Siapkan 19 Kapal Layani Mudik Gratis 2024, Cek Ini Tujuannya