
JAKARTA (Jatengdaily.com)– Tak hanya jago akting, Angela Nadira kini membuktikan kalau dirinya juga berprestasi di dunia pendidikan. Di usia yang baru menginjak 20 tahun, bintang sinetron Magic 5 ini resmi menyandang gelar Sarjana Hukum dari Universitas Trisakti.
Lulus muda bukan hal yang kebetulan. Angela mengaku sudah menanamkan semangat juang sejak kecil, terutama setelah menyaksikan perpisahan kedua orang tuanya. Alih-alih terpuruk, ia justru menjadikan pengalaman pahit itu sebagai motivasi untuk bangkit dan mandiri.
“Alhamdulillah, saya bisa meraih gelar sarjana hukum di usia 20 tahun, sesuai target. Saya harus buktikan kepada orang tua bahwa saya bukan pecundang. Saya harus berprestasi,” ungkap Angela saat ditemui usai wisuda di Jakarta Convention Center, Senayan, belum lama ini.
Selama kuliah, Angela tak hanya fokus di kelas. Ia juga terjun langsung ke dunia praktik dengan magang di Kejaksaan Agung RI dan LBH Perisai di Bekasi, Jawa Barat.
“Saya memang ingin menguasai ilmu hukum secara luas dan menjadi ahli hukum. Jadi, saya menimba ilmu dari mana saja, termasuk dari pengalaman magang. Itu juga yang bikin saya bisa mempercepat penyelesaian kuliah,” jelas putri tunggal artis senior Ana Marlia ini.
Ketekunan Angela pun menuai pujian. Pendiri LBH Perisai Kebenaran, Dikaios Kaleb Mangapul Sirait, S.H., menyebut Angela sebagai sosok muda yang punya semangat luar biasa.
“Dia nggak kenal lelah. Dikasih tugas berat pun selalu diselesaikan dengan tuntas,” ujar Dikaios bangga.
Meski sibuk kuliah dan magang, Angela tetap eksis di dunia hiburan. Ia pernah tampil dalam beberapa sinetron dan FTV populer seperti Magic 5, Kuasa Ilahi, Cinta Sedalam Rindu, Berondong Kesayangan Tante, Bos Toksik Cintanya Minta Dilirik, hingga Oke Jek.
Kini, Angela siap melangkah ke babak baru: menggabungkan dunia seni dan hukum dalam satu langkah besar. “Buat saya, dunia hukum dan hiburan sama-sama menantang. Yang penting, saya tetap bisa berkarya dan memberi manfaat,” tutupnya dengan senyum semangat. Buyil-she


