DEMAK (Jatengdaily.com)- Pengajian Majlis Dzikir Maulidurrasul SAW dan Haul Akbar Demak 2025 bersama jamaah Al Khidmah dipadati sekitar 10.000 massa, Minggu (16/02/2025). Hadir di antara tamu undangan, Sekda H Akhmad Sugiharto berserta jajaran Forkompimda Kabupaten Demak.
Selain juga Ketua Pengurus Pusat Al Khidmah H M Uripan, dan Ketua Al Khidmah Jateng DIY H Amir Mahmud. Serta Habib Bagir Ali bin Thohir, yang dihadirkan untuk memberikan mauidhoh hasanah.
Membacakan sambutan Bupati Demak yang berhalangan hadir, Sekda H Akhmad Sugiharto menyampaikan puji syukur, seiring anugerah sangat besar diperoleh. Yakni dapat berkumpul dengan para habaib, masayikh, dan ribuan umat muslim, melantunkan dzikir, memuliakan Rasulullah SAW dan aulia. Bermunajat, serta memohon maghfiroh sekaligus perlindunganNya.
“Semoga menjadi amal ibadah kita, dan Allah SWT menerima, serta mengumpulkan kita dengan orang-orang sholeh di akhirat kelak,” ungkapnya.
Lebih lanjut dikatakan, majelis dzikir dan haul akbar tidak sekadar pertemuan fisik. Namun sarana mengingat dan mendekatkan diri pada Allah SWT. Selain juga untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan. Di samping menyambung rohani pada para guru, Aulia hingga Rasulullah SAW.
“Pertemuan ini mengingatkan kita pentingnya ukhuwah islamiah, persatuan dan kesatuan umat. Serta keyakinan bahwa kita adalah satu umat ciptaan Allah SWT,” ungkapnya.
Lebih dari itu disebutkan, haul akbar yang rutin diadakan setiap tahun itu juga mengingatkan pada sejarah perjalanan dakwah Wali Sanga di bumi nusantara. Yang menjadikan Alun-alun Demak sebagai tempat berkumpulnya ulama, umara dan umat.
“Momentum bertemunya tiga pilar ini mari dijadikan inspirasi dan motivasi, untuk membangun Kabupaten Demak yang lebih gemilang. Bahkan acara ini menjadi contoh nyata pengelolaan modal sosial, lintas sektor dan lintas generasi yang baik. Sebab mampu memberikan literasi dan edukasi tentang kebaikan Akhlakul Karimah,” imbuhnya.
Haul akbar, disebutkan, bukan sekadar tradisi tahunan, namun simbol kekuatan spiritual. Maka atas nama pemda, sekda mengapresiasi kerjasama dan koordinasi semua pihak yang terlibat. Mulai jajaran pengurus Al Khidmah, pemda, hingga jajaran aparat keamanan, juga masyarakat. rie-she