Empat Tim Mahasiswa ITB Semarang Terima Hibah P2MW

1 Min Read
Empat tim mahasiswa ITB Semarang terima hibah P2MW. Foto: dok

SEMARANG (Jatengdaily.com)- Sebanyak empat tim mahasiswa Institut Teknologi dan Bisnis (ITB) Semarang berhasil mendapat hibah Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) 2023 dari Kemristekdikti 2023.

Rektor ITB Semarang Prof Dr Y Sutomo MM mengatakan, keberhasilan mahasiswa ITB Semarang dalam mendapatkan hibah P2MW 2023 dari Kemristekdikti 2023 menjadi motivasi mahasiswa lain untuk berkarya. Sehingga ke depan, akan lebih banyak lagi yang mendapatkannya. ”Kami selalu mendukung mahasiswa untuk melakukan wirausaha, sehingga bisa mendukung ketrampilan di dunia entrepreneur,” jelasnya.

Tim pertama beranggotakan Muhammad Reza Abdul Kharis, Rahma Jafriana, Dwi Rahayu Ningtyas, dan Muhammad Ghofar dengan program yang mendapkan pendanaan bertemakan Usaha Kuliner ‘IT’S Lunch (Lumpia dan Cendol Hours).

Tim dua terdiri dari Kevin Boby Andika, Dyah Ardyanii Rizqi, Faizah Mintya Rahmawati, Sekar Ayu Maharani dan Rivaldo Saputro. Dengan tema usaha kuliner Boci Gamon (Baso Aci Gagal Move on).

Tim ketiga terdiri dari Andi Setiayawan, Anisa Puja Mardiyah, dan Nurfita Anggraini. Dengan usaha kuliner Martabak Kering (Maring).

Sedangkan tim keempat terdiri dari Djuliana Muhtiningtyasari, Dewi Astuti, dan Pelangi Putri. Dengan tema usaha Budidaya Ikan Hias Air Tawar.

Adapun Program Studi (Prodi) yang menerima dana hibah P2MW adalah  Prodi S1 Akuntansi, S1 Manajemen dan S1 Sistem dan Teknologi Informasi. she

 

0
Share This Article
Privacy Preferences
When you visit our website, it may store information through your browser from specific services, usually in form of cookies. Here you can change your privacy preferences. Please note that blocking some types of cookies may impact your experience on our website and the services we offer.