in

Ratusan Rumah, 25 Tempat Ibadah, Tujuh Sekolah dan Fasilitas Kesehatan di Demak Tergenang Banjir

Warga berusaha mempertahankan tanggul Sungai Wulan yang jebol di wilayah Karanganyar, seiring naiknya debit air sungai. Foto : ist

DEMAK (Jatengdaily.com) – Hujan dengan intensitas tunggu yang mengguyur beberapa hari terakhir menjadikan 25 desa di enam kecamatan di Kabupaten Demak terendam banjir. Bahkan ratusan warga terpaksa mengungsi di lokasi-lokasi yang lebih tinggi, karena tempat tinggal mereka tak lagi aman dihuni.

Data dari BPBD Kabupaten Demak per 15 Maret 2024, selain pemukiman warga dan areal persawahan, sebanyak  25 tempat ibadah, tujuh sarana pendidikan dan satu fasilitas kesehatan turut tergenang banjir dengan ketinggian beragam. Mulai 20 cm hingga 100 cm.

Plt Kalak BPBD Kabupaten Demak HM Agus Nugroho LP menyampaikan, banjir selain berasal dari curah hujan, juga akibat limpas air sejumlah sungai dan tanggul jebol. “Salah satunya tanggul Sungai Dombo di Desa Menur Kecamatan Mranggen, yang jebol pada 13 Maret 2024 petang. Sehingga menyebabkan banjir di sejumlah desa antara lain Desa Brumbung, Waru, Ngemplak, Batursari,” ujarnya.

Selain itu genangan banjir juga terjadi di Desa Ketanjung Dukuh Norowito  dan Wonorejo Kecamatan Karanganyar. Imbas luberan Sungai Wulan yang Februari lalu sempat jebol tanggulnya, serta limpas about Gajah.

Sementara di Kecamatan Sayung, banjir juga merendam sebagian Desa Prampelan, Dombo, Jetaksari, Sayung, Karangasem, Tambakroto dan Tugu. Di samping itu juga Desa Loreng, Purwosari, Gemulak, dan Sriwulan. Sedangkan di Kecamatan Guntur, banjir meluas di Desa Bumirejo, Guntur dan Wonorejo. Di samping juga Desa/Kecamatan Karangawen.

“Bahkan di Kecamatan Demak juga dilaporkan adanya banjir yang menggenangi Kelurahan Kadilangu, Bintoro dan Betokan hingga ketinggian hingga 50 cm,” imbuhnya.

Selain mengevaluasi warga terdampak banjir, upaya pemberian bantuan logistik telah dilakukan pemerintah daerah. Adapun bahan-bahan yang diperlukan para pengungsi antara lain makanan dan air bersih, pakaian dalam, MPASI, popok bayi, obat-obatan, tikar dan selimut. rie-she

Written by Jatengdaily.com

Basarnas Semarang Turunkan Tim, 200 Orang Dievakuasi dari Banjir

Yudi Indras Wiendarto, Lolos Tiga Kali Berturut-Turut dari Dapil Berbeda di Jateng