DEMAK (Jatengdaily.com)- Pasar Rakyat Grebeg Besar akan kembali digelar untuk warga Demak. Dilengkapi aneka wahana permainan, siap menghibur masyarakat yang dua tahun telah terbatasi kegiatannya di ruang publik.
Meski pembukaan secara resmi baru akan laksanakan pada 24 Juni 2022, namun adanya kegiatan pemasangan wahana permainan oleh Diana Ria Enterprise seminggu ini telah mengundang perhatian masyarakat. Berbondong bersama keluarga dan kerabat, mereka mendatangi keramaian pasar malam yang sudah lama dinanti.
“Belum dimulai (aktivitas pasar malamnya). Baru pemasangan alat-alat dan semacam trial. Sekalian memeriksa kelayakan dan keamanan setiap wahana,” ujar H Muntohar, pemilik Diana Ria Enterprise, Minggu (19/6/2022).
Mengenai jenis-jenis wahana bermain yang tersedia, wakil rakyat Demak dari Fraksi Partai Gerindra itu menyebutkan, tak beda dengan tahun-tahun sebelumnya. Hanya aja jumlahnya berkurang, karena banyaknya lahan di taman parkir wisata Tembiring Jogo Indah yang sudah didirikan bangunan permanen.
“Ada kora-kora, ombak asmara, bianglala, trampolin, serta komidi putar yang semuanya bisa dinikmati seluruh anggota keluarga. Selain itu ada pula pertunjukan dangdut yang menampilkan artis-artis hit idola kawula muda,” imbuhnya.
Bahkan tak hanya bermain, pengunjung juga akan dimanjakan aneka makanan dan jajanan khas pasar malam. Mulai bakar-bakaran seafood kekinian, bakso, es kepal dan masih banyak lagi. Maka itu lah Pasar Rakyat Grebeg Besar Demak disebut juga wisata keluarga dan belanja.
Untuk kesempatan menghibur rakyat Demak mulai 24 Juni hingga 15 Juli, menurut Muntohar, pihaknya ditarget kontribusi PAD yang tak sedikit. “Tahun ini Diana Ria Enterprise ditarget setor PAD Rp 310 juta. Bissmillahirrahmanirrahiim, semoga dilancarkan itung-itung ikut serta mendukung pembangunan Kabupaten Demak tercinta,” pungkasnya. rie-she
0



