Kasus Positif Corona Capai 41.431, Sehari Bertambah 1.031

1 Min Read
Juru Bicara Pemerintah untuk COVID-19 Achmad Yurianto. Foto: dok.bnpb

JAKARTA (Jatengdaily.com)- Total jumlah kasus positif virus Corona (COVID-19) di Indonesia pada Rabu (17/6/2020), mencapai 41.431.

Penambahan kasus dalam sehari, tidak tanggung-tanggung mencapai 1.031 kasus, dari hari sebelumnya, dimana totalnya pada Selasa (16/6/2020) kemarin, adalah 40.400 kasus. Pratis, ada penambahan sebanyak 1.031 kasus positif Corona dalam seharinya.

Demikian dikatakan oleh Juru Bicara Pemerintah terkait Penanganan COVID-19, Achmad Yurianto.

Adapun jumlah angka pasien sembuh dari COVID-19 menurunya, pada hari ini juga bertambah 580. Total pasien yang sudah dinyatakan sembuh ada 15.703. Sementara, pasien yang meninggal bertambah 33, sehingga total yang meninggal sampai hari ini menjadi 2.231.

Indonesia menempati posisi ke 31 dengan jumlah pasien COVID-19 terbanyak dunia. Sedangkan di tingkat Asia, Indonesia menempati urutan ke 11. Sedangkan jumlah pasien positif Corona di dunia pada hari ini telah mencapai 8.277.110 kasus. she

0
Share This Article
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Privacy Preferences
When you visit our website, it may store information through your browser from specific services, usually in form of cookies. Here you can change your privacy preferences. Please note that blocking some types of cookies may impact your experience on our website and the services we offer.