in

Bek PSIS Pratama Arhan Dipanggil Timnas, CEO Yoyok Berikan Dukungan

Pratama Arhan Foto: media psis

SEMARANG (Jatengdaily.com) – Bek kiri PSIS Semarang, Pratama Arhan mendapat panggilan Timnas Indonesia untuk mengikuti beberapa even internasional. Berdasarkan surat resmi dari PSSI dengan nomor 5331/AGB/396/IX-2021, Pratama Arhan akan mengikuti pemusatan latihan Timnas terlebih dahulu di Jakarta pada 30 September – 3 Oktober 2021.

Kemudian Pratama Arhan dijadwalkan akan membela Timnas senior di ajang Kualifikasi Piala Asia China 2023 di Thailand pada 7 dan 11 Oktober 2021. Setelah itu, Pratama Arhan dijadwalkan akan terbang ke Tajikistan untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas U-23 serta pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-23 tahun 2022 Uzbekistan pada 12 – 31 Oktober 2021.

CEO PSIS, Yoyok Sukawi menyampaikan dukungan dan harapannya kepada Pratama Arhan untuk membela skuat Garuda di beberapa even internasional.

“Selamat untuk Arhan, semoga bisa memberikan yang terbaik untuk Indonesia. Dan untuk pemain PSIS lain, tetap semangat karena kami yakin pada saatnya kalian juga akan membela Timnas,” kata Yoyok Kamis (30/9/2021).

Baca Juga: PSIS vs Madura United Berakhir Seri, Imran Nahumarury Sebut Hasil Ideal

Yoyok mengakui dengan situasi ini PSIS ikhlas melepas Arhan ke Timnas walaupun yang bersangkutan akan absen selama satu bulan lebih membela PSIS di ajang kompetisi Liga 1-2021/2022.

“Kalau untuk negara, PSIS selalu support dan mendoakan yang terbaik. Di PSIS tahun ini Alhamdulillah juga di setiap posisi ada beberapa pemain yang siap untuk dimainkan saat ada pemain yang absen,” pungkas Yoyok. zia-yds

Written by Jatengdaily.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Pelatihan Hidroponik Coke Forest, Inisiatif Murah Meriah untuk Memulai Hidup Sehat

Asrama Haji Donohudan Boyolali Mulai Kosong Pasien Isoter