SEMARANG (Jatengdaily.com) – Tim voli UNTAG Semarang menunjukkan perjuangan tanpa henti di babak final Liga Voli Mahasiswa (LIVOMA) 2024 melawan Udinus. Meski harus puas dengan gelar runner-up, semangat dan kekompakan yang ditampilkan menjadi kebanggaan tersendiri bagi seluruh civitas akademika UNTAG.
Pada partai final Liga Voli Mahasiswa (LIVOMA) yang digelar di GOR Universitas Sebelas Maret (UNS) pada Sabtu (9/10/2024), Untag Semarang harus menerima kekalahan dengan skor 1-3 dari Universitas Dian Nuswantoro (Udinus). Pertandingan ini berlangsung ketat, dengan UNTAG memberikan perlawanan sengit hingga akhir.
Sekti Wibowo dan kolega bermain dengan semangat tinggi dan sempat memenangkan set kedua dengan skor 26-24 berkat smash keras terus menerus dari Rizal Khoiri dan Aji, setelah set pertama berakhir dengan kemenangan untuk Udinus 23-25.
Sayangnya, set ketiga dan keempat dimenangkan tim lawan dengan skor 21-25 dan 19-25, membuat tim UNTAG harus mengakui keunggulan lawan.
Perjuangan tim UNTAG dimulai dari menjuarai grup E dengan mengalahkan tim UNESA Surabaya (2-0) dan Politeknik LPP Yogyakarta (2-0). Kemudian di babak 16 besar tim Untag Semarang berhasil menumbangkan USM (Universitas Semarang) dengan skor 2-1.
UTP Surakarta menjadi lawan Untag Semarang pada babak perempat final yang berhasil dikalahkan dengan mudah dengan skor 3-0. Begitu juga pada babak semifinal, Untag Semarang juga meraih kemenangan meyakinkan 3-0 atas STIES Mitra Karya Bekasi sehingga berhak melaju ke pertandingan final bersua Udinus.
Pelatih UNTAG, Udi Hermanto, mengungkapkan rasa bangga terhadap timnya yang berhasil menampilkan permainan terbaik dan mencapai final.
“Anak-anak sudah memberikan seluruh kemampuan mereka di lapangan. Meski hasilnya belum sesuai harapan, perjalanan ke final ini menunjukkan kerja keras dan kekompakan mereka sebagai tim,” ujar coach.
Rektor UNTAG Semarang, Prof. Dr. Drs. Suparno, M.Si., yang turut menyaksikan pertandingan memberikan semangat bagi tim UNTAG. Usai pertandingan, beliau menyampaikan apresiasi atas perjuangan yang telah ditunjukkan.
“Meskipun kita tidak membawa pulang Piala Kemendikbudristek kali ini, kami sangat bangga dengan pencapaian ini. Tim voli UNTAG sudah membuktikan bahwa mereka mampu bersaing di tingkat nasional dan membawa nama baik kampus,” ucap rektor penuh kebanggaan.
Sekti Wibowo, perwakilan pemain voli UNTAG menyampaikan terima kasih atas dukungan dari kampus dan seluruh pihak yang telah mendukung mereka hingga mencapai final. “Turnamen dengan pengalaman yang luar biasa. Kami akan belajar dari pertandingan ini dan berusaha lebih keras lagi untuk membawa kemenangan di kesempatan berikutnya,” ujar Sekti.
Dengan hasil ini, tim voli UNTAG Semarang berhasil meraih pengalaman berharga dan motivasi untuk terus meningkatkan performa. Dukungan dari sivitas akademika tetap menjadi semangat bagi para atlet sekaligus mahasiswa untuk terus berjuang dan membawa prestasi di masa mendatang.st