BANYAK pilihan menu untuk berbuka puasa. Diantaranya adalah mie goreng rumahan yang harus dicoba untuk dimasak. Adapun bahan dan caranya, di bawah ini, seperti dilansir dari laman cookpad.
Bahan-bahan
Pokcoy
1 lembar daun bawang
1 keping mie kering, bisa ditambah bakso, rebusan ayam, atau telur
Bumbu
4 siung bawang merah
1 siung bawang putih
2 buah cabe keriting
1 buah cabe rawit
1/2 buah tomat(boleh skip atau diganti saus)
1 cm lengkuas
1 sendok teh kecap manis
1/2 sendok teh garam (disesuaiakan dengan jumlah mie)
Cara Membuat
Potong bumbu dan sayur, khusus cabe di uleg. Bumbu juga bisa diuleg semua seselera.
Rebus atau siram air panas sebentar mie kering (bisa ditambahkan sedikit garam dan minyak)
Panaskan minyak tumis bumbu sampai matang dan harum, masukan tomat dan daun bawang.
Masukan sayur pokcoy tumis sampai layu
Tambah sedikit air, masukan garam, gula, lada dan kecap manis. Boleh ditambah kaldu jamur atau MSG bagi yang suka
Masukan mie yang sudah direbus dan oseng dan aduk sampai rata. Mie goreng siap disajikan. Bisa ditambah bawang goreng, kerupuk, irisan timun, tomat atau acar buat pelengkap. she