in

Pergerakan Massa ke Jakarta Diantisipasi Polres Semarang

AKBP Adi Sumirat, Kapolres Semarang. Foto : Budhi.

UNGARAN (Jatengdaily.com) – Polres Semarang melakukan koordinasi dengan polres sekitar untuk mengantisipasi adanya pergerakan massa menuju Jakarta untuk mengikuti aksi pada 22 Mei. Karena wilayah hukum Polres Semarang termasauk jalur perlintasan pergerakan massa yang akan ikut aksi terkait pengumuman hasil rekapitulasi Pemilihan Presiden (Pilpres).

‘’Kita koordinasi dengan polres yang berbatasan langsung dengan wilayah Kabupaten Semarang seperti Polres Boyolali, Polres Magelang dan Polres Temanggung. Hal ini untuk mengantisipasi adanya pergerakan massa yang akan mengikuti aksi di Jakarta tanggal 22 Mei besok,’’ ungkap Kapolres Semarang, AKBP Adi Sumirat usai menghadiri upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional di lapangan Alun-alun Bung Karno Ungaran, Senin (20/5).

Menurut Kapolres, di internal Polres Semarang pihaknya juga menyiapkan personel untuk mengantisipasi kemungkinan adanya hal-hal yang tidak diinginkan atas hasil Pilpres di Kabupaten Semarang. Selain kesiapan personil, dia juga berkoordinasi dengan pemerintah daerah, tokoh agama dan tokoh masyarakat (togatomas) untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban wilayah Kabupaten Semarang agar tercipta situasi kondusif.

‘’Kita sudah mengumpulkan informasi melalui jajaran polres belum ditemukan adanya pihak-pihak atau kelompok masyarakat Kabupaten Semarang yang akan mengikuti aksi di Jakarta tanggal 22 Mei,’’ ujarnya.

Kapolres berharap tidak ada mobilisasi massa dari Kabupaten Semarang untuk mengikuti aksi di Jakarta. Pihaknya mengimbau seluruh elemen masyarakat di Bumi Serasi senantiasa menjaga kamtibmas di wilayahnya masing-masing. ‘

’Kita melakukan pendekatan dengan tokoh agama dan tokoh masyarakat untuk ikut mengimbau dan memberikan pengertian kepada warganya agar menyikapi hasil Pilpres secara konstitusional,’’ kata Adi Sumirat yang mengajak seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Semarang untuk meneladani semangat dan cita- cita para pahlawan pergerakan nasional.
 
Berkaitan upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional yang digelar Polres Semarang, Kapolres menyatakan ada nilai-nilai penting dari hari kebangkitan nasional untuk diimplementasikan kembali dalam menghadapi kondisi bangsa saat ini. Kebangkitan nasional telah menyatukan elemen bangsa guna mewujudkan kemerdekaan bangsa, dan para pahlawan pergerakan nasional telah mempelopori semangat dan cita-cita kemerdekaan bangsa Indonesia.

‘’Di era kemerdekaan seperti sekarang, semua elemen masyarakat harus memiliki spirit seperti apa yang telah diletakkan para pahlawan pergerakan nasional. Yakni mengisi kemerdekaan dengan memperkuat nilai- nilai persatuan dan berbuat yang terbaik demi bangsa,’’ tegasnya. rus-yds

Written by Jatengdaily.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Lawan Persija, PSIS Bisa Mainkan Escobar

Jelang Lawan Persija, PSIS Kunjungi Pondok Pesantren