in

Posko Penanganan COVID-19 Pemalang Masih Harus Dioptimalkan

Bupati Pemalang, Junaedi, meninjau Posko Penanganan Covid-19. Foto: wing

PEMALANG (Jatengdaily.com) – Bupati Pemalang, Junaedi, meninjau Posko Penanganan Covid-19 di kompleks Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK). Dalam tinjauan tersebut ia menilai masih banyak yang harus diperbaiki dan ditingkatkan demi pelayanan pada masyarakat.

“Tulisan Posko kok cuma hanya selembar kertas yang ditempel di kaca seperti ini, bagaimana masyarakat bisa tahu bahwa penanganan Virus Corona atau Covid 19 semuanya berpusat di sini, saya minta ini segera diperbaiki dan diganti,” tegas Bupati yang didampingi Kepala DKK Sholahudin, dan Kepala Diskominfo, Nugroho Budiraharjo, Sabtu (21/3/2020).

Menurut bupati, dibutuhkan kesungguhan dari gugus tugas yang sudah dibentuk dan terdiri dari berbagai organisasi perangkat daerah tersebut.

“Karena meski bukan keadaan darurat namun kondisi penting, sehingga harus diwartakan pada masyarakat bahwa pemerintah daerah mempunyai posko gugus tugas, tempat koordinasi siapa berbuat apa dan bagaimana tanggung jawabnya jelas,” kata Junaedi.

Tidak seperti sekarang ini, tambah Junaedi, di mana masyarakat akan kesulitan untuk mencari dan menemukan posko. Karena itu semua anggota gugus tugas harus lebih semangat dan optimal. “Terima kasih pada petugas medis yang telah bekerja, sesuai dengan protap yang sudah ditetapkan,” pungkasnya. wing-yds

Written by Jatengdaily.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Umat Hindu Diminta Sembahyang Tawur Agung di Pura Masing-masing

Didorong, Insentif Tenaga Medis yang Tangani Corona