STPI – SPSI Rekrut Anggota Pekerja Kampung Bahari Tambaklorok

1 Min Read
Rozikin

SEMARANG – (Jatengdaily.com) – Serikat Transportasi Pekerja Indonesia (STPI) – Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI), kini melakukan perekrutan anggota yang bekerja di wilayah Pasar Tambaklorok dan Pasar Tambakrejo Semarang Utara, terkait keberadaan Kampung Wisata Bahari Kawasan Tambaklorok.

“Perekrutan anggota yang siap bergabung dengan anggota STPI – SPSI terutama pekerja KB-KB atau pekerja bongkar muat di pasar tersebut,” kata Ketua STPI – SPSI Tambaklorok Rozikin yang akrab disapa Bandot, Selasa (5/11/2019).

Dikatakan Rozikin, para pekerja bongkar muat di pasar Tambaklorok dan Tambakrejo, semua legal dan terdata dengan baik dan ada yang bertanggungjawab.

Pasar Tambaklorok

“Organisasi pekerja tersebut juga terdaftar di Dinas Tenaga Kerja Kota Semarang,” ucapnya.

Jumlah pengurus STPI – SPSI, katanya ada 25 orang dan saat ini masih dalam proses melakukan perekrutan anggota. Perekrutan melalui keanggotaan organisasi pekerja maka keberadaan para pekerja legal dan, ada jaminan kenyamanan dalam bekerja.

Perekrutan pekerja bongkar muat di Tambaklorok tersebut, menurutnya, kecuali para juru parkir. Juru parkir tidak dalam perekrutan, mereka diluar keanggotaan organisasi pekerja transportasi. Ugl–st

0
Share This Article
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Privacy Preferences
When you visit our website, it may store information through your browser from specific services, usually in form of cookies. Here you can change your privacy preferences. Please note that blocking some types of cookies may impact your experience on our website and the services we offer.